Jakarta, Buletinnusantara – Warga dibantu anggota Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) serta pengurus RT/RW, LMK RW 01, melakukan penyemprotan cairan disinfektan di RT 003/01, Kelurahan Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (5/7).

Terpisah, Lurah Duri Kepa, Marhali mengatakan, penyemprotan disinfektan dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona.

“Untuk memutus sebaran COVID-19, sekaligus mensosialisasi protokol kesehatan diwilayah itu,” kata Marhali saat dihubungi wartawan.

Ketua RW 01 Kelurahan Duri Kepa, Mashuri menjelaskan, penyemprotan cairan disinfektan tersebut untuk melindungi warga, selain menjalankan prokes yang ketat, mengikuti anjuran pemerintah.

“Dengan dilakukan penyemprotan warga juga jadi merasa lebih aman, seluruh kegiatan penyemprotan mengunakan APD lengkap,” ujarnya.

Ditempat yang sama LMK RW 01, Faelani mengatakan, lonjakan kasus COVID-19 ini mengharuskan masyarakat mengikuti prokes yang ketat, melaporkan kepengurusan RT/RW apabila ada warga yang lakukan Isoman.

“Bahu-membahu antara warga dan pengurus RT/RW setempat, lonjakan kasus COVID-19 menjadi prioritas penekanan laju COVID-19 diwilayah, penyemprotan dan melapornya warga yang Isoman merupakan kerja sama yang baik,” tandasnya.[APJ/BN]